Translate

EUR Melesat Versus USD

Sunday, November 25, 2012 | Permalink

banknote, euro, banknote euro
Info Rupiah Indonesia - EUR melesat ke posisi tertinggi 3-minggu versus USD pada hari Jumat, di tengah optimisme bawah kreditur internasional akan segera menyepakati pencairan dana bantuan tahap berikutnya untuk Yunani. Rebound indeks sentimen bisnis Jerman juga turut menopang apresiasi EUR. Namun suramnya prospek ekonomi zona Euro dan potensi pelonggaran kebijakan lebih lanjut dari European Central Bank terlihat masih membatasi penguatan mata uang tunggal.

Tanpa mengesampingkan peluang tercapainya kesepakatan atas bantuan Yunani, beberapa berita lain menunjukkan jika kendala teknis dan hukun masih tersisa. Itu mengindikasikan jika potensi kegagalan masih membayangi.

AUD berhasil membukukan kenaikan mingguan terhadap USD menyusul terjadinya rally saham global, yang mendorong permintaan untuk aset beresiko. Yield obligasi 10-tahun Australia juga meningkat ke level tertinggi dalam hampir sebulan di tengah spekulasi bahwa para menteri keuangan Eropa akan segera mencairkan paket bantuan untuk Yunani. Membaiknya aktivitas sektor manufaktur China, mitra dagang terbesar Australia, juga telah mempercerah prospek ekspor Australia.


0 comments:

Post a Comment

Indeks Dollar

ratrimoneychanger
Masukan Email Anda disini: